Physics

Cards (14)

  • Teori yang terbaru dan terbaik untuk sekarang ini adalah teori Big Bang atau dentuman besar
  • Teori Big Bang
    1. Hasil pengamatan astronom Amerika Vesto Sipher pada tahun 1912, ia melihat bahwa semua nebula bergerak menjauhi bumi
    2. Kosmolog dan matematikawan Russia, Alexander Friedman menemukan solusi untuk persamaan relativitas umum dari Albert Einstein yang menyatakan bahwa alam semesta mengembang
    3. Astronom Edwin Hubble mampu mengukur jarak antarpara nebula dan mendapatkan bahwa jarak antarnebula sangatlah jauh di luar galaksi Bimasakti
    4. Pastor Katolik Roma dan fisikawan Georges Lemaitre, mengekstrapolasi ketika menemukan data bahwa materi alam semesta mencapai kepadatan dan suhu tak terbatas pada waktu terbatas di masa lalu, dari satu titik yang disebut atom purba, terjadi ledakan Big Bang
  • Teori Big Bang atau dentuman besar terjadi 13,7 miliar tahun yang lalu, awal dari terbentuknya alam semesta
  • Sebelum terjadi Big Bang tidak ada apa pun hanya kekosongan saja
  • Singularitas
    Atom tunggal yang menyimpan energi panas yang kemudian meledak (Big Bang)
  • Jejak sisa ledakan Big Bang masih ada dan tersebar merata di alam semesta dalam bentuk radiasi gelombang mikro kosmis yang dapat dideteksi menggunakan Wilkinson Microwave Anisotropy Probe (WMAP) yang dilakukan NASA
  • Alam Semesta Berkembang
    1. 10-43 sekon setelah Big Bang alam semesta inflasi atau berkembang secara eksponensial berlipat-lipat
    2. Bersamaan dengan inflasi alam semesta menjadi dingin dan kurang kerapatannya, bersamaan dengan ruang yang berkembang
    3. Setelah inflasi pertumbuhan alam semesta melambat dan materi terbentuk
  • Terlalu Panas untuk Bersinar
    1. 3 menit setelah Big Bang, alam semesta berkembang dan suhu mulai turun, maka Proton dan neutron bertumbukan membentuk deuterium yang merupakan isotop hydrogen
    2. Banyaknya deuterium bergabung membentuk Helium, di sini terbentuk unsur Kimia ringan
    3. Setelah 380 ribu tahun setelah Big Bang suhu masih sangat panas, sehingga cahaya tidak bersinar atau keadaan buram
    4. Atom-atom bertumbukan membentuk plasma padat yang tersusun dari proton, neutron dan elektron, sehingga cahaya terlihat menyebar seperti kabut
  • Jadilah Terang
    1. Sekitar 380 tahun setelah Big Bang, materi mulai dingin, sehingga elektron bergabung dengan inti atom membentuk atom netral, fase ini dinamakan fase rekombinasi
    2. Penyerapan elektron bebas menyebabkan alam semesta transparan
    3. Pada masa ini ada periode kegelapan, di mana belum terbentuk bintang-bintang dan objek terang lainnya
    4. Setelah itu, terpancar cahaya dalam bentuk radiasi gelombang mikro kosmis
  • Terbit dari Kegelapan Kosmis
    1. Sekitar 400 juta tahun setelah Big Bang, masuk periode re-ionisasi di mana gumpalan gas runtuh cukup membentuk bintang dan galaksi pertama
    2. Saat itu terpancar sinar ultra violet yang menghancurkan dan membersihkan gas hidrogen netral dalam bentuk kabut, sehingga alam semesta menjadi transparan dan keluar dari kegelapan
  • Terbentuknya Lebih Banyak Bintang dan Galaksi
    Setelah terbentuk bintang pertama dan galaksi pertama, maka terbentuk banyak bintang dan banyak galaksi, alam semesta sekarang menjadi terang
  • Setelah 9 milyar tahun dari Big Bang, maka terbentuk tata surya kita
  • Materi Gelap
    Materi yang tak terlihat yang mempengaruhi orbit bintang, jumlahnya lebih banyak dari materi yang terlihat
  • Alam semesta mengembang lebih cepat dari sebelumnya
    • Ada gravitasi yang sangat besar yang mempengaruhi pengembangan alam semesta semakin cepat
    • Ada energi yang misterius yang dinamakan energi gelap yang mempengaruhi pengembangan alam semesta